Kisaran Harga dan Spesifikasi Meizu M2 di Indonesia

Oleh Netrix Ken

Kisaran Harga dan Spesifikasi Meizu M2 di Indonesia – Meizu M2 merupakan salah satu smartphone yang diumumkan pada bulan Juli 2015 lalu di Cina. Meizu M2 merupakan varian terbaru dari Meizu M1 yang telah sukses meraih penjualan pada awal tahun ini. Pabrikan smartphone asal Cina ini kabarnya akan meluncurkan Meizu M2 pada 12 Oktober tahun ini. Simak ulasan spesifikasi dan harga Meizu M2 di bawah ini untuk mengetahui informasi lengkapnya.

Meizu M2

Meizu M2

Review Meizu M2

Pada sektor layar, Meizu M2 dipersenjatai dengan layar sentuh berteknologi HD IPS berukuran 5 inci dan memiliki resolusi 1280×720 pixel (kerapatan 296 ppi) dimana layarnya sudah memiliki perlindungan berupa kaca AGC Dragontrail yang dapat melindungi smartphone dari goresan benda tajam. Smartphone ini ditenagai oleh prosesor Quad Core berarsitektur 64bit dengan clock 1.3 GHz yang dikendalikan oleh chipset MediaTek MT6753 dan menggunakan GPU dari Mali dengan seri T720. Pada sektor penyimpanan, Meizu M2 memiliki RAM LPDDR3 sebesar 2GB beserta penyimpanan internal sebesar 16GB. Jika Anda masih belum puas dengan penyimpanan internal yang dimilikinya, Anda masih dapat menambahnya melalui slot microSD yang telah disediakan dengan kapasitas maksimal 128GB. Oh ya untuk urusan sistem operasi, Meizu M2 menggunakan Android Lollipop 5.1 dengan balutan Flyme OS 4.5 sebagai antar mukanya sehingga tampilan yang dimilikinya dapat dibilang lebih cantik ketimbang smartphone-smartphone Android pada umumnya.

Selanjutnya pada sektor fotografi, Meizu M2 memiliki kamera dengan resolusi 13 megapixel pada bagian belakangnya yang dilengkapi fitur LED Flash, lubang lensa f/2.2, dan lensa 5P. Pada bagian depan, Meizu M2 menggunakan kamera berresolusi 5 megapixel dengan lubang lensa f/2.0 yang dilengkapi dengan lensa 4P. Smartphone ini juga memiliki fitur yang dijuluki FotoNotion 2.0 dimana fitur ini berguna untuk meningkatkan hasil foto selfie Anda dan meningkatkan kejelasan foto pada kondisi rendah cahaya. Dilihat dari segi desain, smartphone ini hanya memiliki berat 131 gram saja dan ketebalan 8.7mm.

Meizu M2 Hybrid Dual SIM

Meizu M2 Hybrid Dual SIM

Pada varian M2 ini, Meizu telah menambahkan dukungan 4G LTE pada konektivitasnya, dan selain 4G, Meizu juga masih membenamkan beberapa pilihan konektivitas lain seperti 3G HSPA+, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n (dual band), Bluetooth 4.0 LE, GPS/A-GPS, dan GLONASS. Slot Dual SIM yang dimilikinya bersifat Hybrid yang artinya di SIM kedua dapat Anda gunakan untuk slot microSD maupun slot SIM Card (nano). Untuk menghidupi smartphone ini, Meizu telah menanamkan baterai dengan kapasitas 2500 mAh pada back casing-nya.

Harga Meizu M2

Pada saat ulasan ini diterbitkan, Meizu m2 baru dirilis dalam 4 varian warna saja yakni Biru, Merah muda, Abu-abu, dan Putih. Harga Meizu M2 pada awal diluncurkan adalah sekitar $96 atau setara dengan Rp. 1.499.999 saja di Indonesia. Untuk smartphone dengan spesifikasi menengah keatas seperti di atas tentu saja harga tersebut bukanlah harga yang mahal. Bagaimana? Siap untuk membelinya?

Android LollipopDual SIMFlyme OSMaliMediaTekQuad CoreRAM 2GB perlindungan kaca meizu m2harga hp meizu m2ram hp meizu m2spesifikasi meizu m2 hargaspesifikasi meizu m2harga meizu m2spesifikasi hpmeizu m2hp meizu m2 hybridhp meizu m2 menggunakan sim hybridharga dan spesifikasi meizu m2harga dan spesifikasi hp meizu m2harga baru meizu m2himax m2 warna apa sajahimax m2review meizu m2 january2017

Tentang Penulis

Netrix Ken

Netrix Ken
  • Profil Penulis:

Bekerja sebagai System Administrator dan Web Developer di AskNet Media dalam 5 tahun terakhir. Ia seseorang yang aktif di Internet, dan suka berbagi tips dan tutorial seputar dunia IT.

Baca Juga

  • Meizu M5 - Ponsel Berspesifikasi Dewa Dengan Harga 1.3 Jutaan

    Meizu M5 - Ponsel Berspesifikasi Dewa Dengan Harga 1.3 Jutaan

    16 Mei 2018 - 0 Komentar
  • Review Meizu M5s | Harga Murah Spesifikasi Mumpuni

    Review Meizu M5s | Harga Murah Spesifikasi Mumpuni

    19 Mei 2018 - 0 Komentar
  • Review Spesifikasi Meizu E2 Beserta Harga Indonesia

    Review Spesifikasi Meizu E2 Beserta Harga Indonesia

    3 Apr 2024 - 0 Komentar
  • Resmi Diluncurkan! Inilah Harga dan Spesifikasi Meizu M3E

    Resmi Diluncurkan! Inilah Harga dan Spesifikasi Meizu M3E

    27 Mar 2024 - 0 Komentar
  • Meizu M3 Note Dirilis, Spesifikasi Gahar Dengan Harga Terjangkau

    Meizu M3 Note Dirilis, Spesifikasi Gahar Dengan Harga Terjangkau

    22 Jun 2023 - 0 Komentar
  • Spesifikasi Lengkap Tiga Varian Meizu M5 Note Beserta Harganya

    Spesifikasi Lengkap Tiga Varian Meizu M5 Note Beserta Harganya

    14 Sep 2022 - 0 Komentar
  • Meizu M3s - Spesifikasi Dewa Harga Dibawah 2 Jutaan

    Meizu M3s - Spesifikasi Dewa Harga Dibawah 2 Jutaan

    26 Sep 2023 - 0 Komentar
  • Spesifikasi Meizu MX6 dan Harga Terbaru | Kelebihan & Kekurangan

    Spesifikasi Meizu MX6 dan Harga Terbaru | Kelebihan & Kekurangan

    1 Sep 2021 - 0 Komentar
  • Meizu Pro 6: Phablet Pertama Dengan Prosesor 10 Inti!

    Meizu Pro 6: Phablet Pertama Dengan Prosesor 10 Inti!

    2 Jan 2023 - 0 Komentar
  • Meizu MX5e, Mengusung Layar Full HD RAM 3 GB Dengan Harga Terjangkau

    Meizu MX5e, Mengusung Layar Full HD RAM 3 GB Dengan Harga Terjangkau

    7 Jan 2024 - 0 Komentar

Pertanyaan & Diskusi

Kirim Komentar

© 2024Spesifikasi Harga. Hak cipta dilindungi.
Dibawah lisensi AskNet Media.