Huawei P8 Max – Phablet Raksasa Dengan Prosesor dan RAM Menggelegar

Oleh Netrix Ken

Huawei P8 Max – Phablet Raksasa Dengan Prosesor dan RAM Menggelegar – Huawei P8 Max yang sebelumnya sudah diperkenalkan pada April 2015 dan kini sudah dapat dibeli melalui Gearbest. Phablet ini merupakan versi unlocked sehingga dapat digunakan untuk semua operator di Indonesia.

Bagi Anda yang tinggal di Cina, Anda dapat memesan phablet ini dengan biaya pengiriman gratis. Dan jika Anda ingin cepat menggunakan phablet tersebut, Anda cukup menambah sedikit biaya pengiriman agar phablet sampai dalam waktu 3-7 hari. Simak ulasan spesifikasi dan harga Huawei P8 Max di bawah ini untuk mengetahui informasi lengkapnya.

Huawei P8 Max

Huawei P8 Max

Review Huawei P8 Max

Phablet Huawei P8 Max memiliki layar sentuh Full HD (1920 x 1080 pixel) dengan teknologi JDI IPS-Neo display yang berukuran 6.8 inci. Layarnya ini sudah dilindungi dengan Corning Gorilla Glass 4 dan memiliki tingkat rasion ke body sebesar 83%. Phablet ini ditenagai oleh prosesor Octa Core (Quad-core 2.2 GHz Cortex-A53 & quad-core 1.5 GHz Cortex-A53) yang memiliki clock maksimal 2.2 GHz. Prosesor tersebut dikendalikan oleh chipset Hisilicon Kirin 935 dan GPU Mali-T682 MP4. Pada sektor penyimpanan, Huawei P8 Max menawarkan RAM sebesar 3GB bertipe LPDDR3 dan penyimpanan internal sebesar 64GB yang dapat Anda gunakan untuk menyimpan segala data dan dokumen Anda. Jika Anda masih belum puas dengan penyimpanan internal yang dapat dibilang besar tersebut, Anda masih dapat menambahkan microSD dengan kapasitas maksimal 64GB. Phablet ini menjalankan Android Lollipop 5.0.2 sebagai sistem operasinya dan Emotion UI 3.1 sebagai antarmukanya.

Selanjutnya pada sektor fotografi, Huawei P8 Max telah dipersenjatai dengan kamera belakang sebesar 13 megapixel dengan dual colour temperature LED flash, OIS, sensor RBGW, dan lubang lensa F/2.0. Pada bagian depan, sudah ada kamera dengan resolusi 5 megapixel yang tentunya dapat Anda gunakan untuk selfie maupun video call. Dilihat dari segi desain, sepertinya Huawei P8 Max menggunakan lapisan nano spill-resistant. Tebalnya hanya berkisar 6.8mm saja dan dengan berat 228 gram. Phablet ini sudah mendukung Dual SIM (nano & micro) dimana SIM kedua phablet ini diitumpuk dengan slot microSD.

Huawei P8 Max On-Hand

Huawei P8 Max On-Hand

Fitur menarik lainnya dari phablet berukuran super besar ini adalah adanya konduktivitas termal DX19 yang biasanya ditemukan pada kendaraan mewah. Koefisien konduktivitas termal sembilan kali lebih tinggi dari stainless steel, 2,8 kali lebih tinggi dari aluminium – menurut Huawei, paduan magnesium ini paling sering digunakan di smartphone flagship kelas atas.

Dan pada sektor konektivitas, P8 Max hadir dengan dukungan 4G LTE (FDD-LTE : 1800/2100/2600 MHz), 3G HSPA+ (WCDMA : 850/900/1900/2100 MHz), WiFi 802.11 a/b/g/n/ac (Dual Band), Bluetooth 4.1 LE, NFC, dan GPS sebagai pilihan konektivitas. Baterai yang digunakan berkapasitas 4360 mAh, cukup besar bukan?

Spesifikasi Huawei P8 Max

Jaringan Technology GSM / HSPA / LTE
2G bands GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 – SIM 1 & SIM 2
3G bands HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100
4G bands LTE
Speed HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE Cat6 300/50 Mbps
GPRS Yes
EDGE Yes
Desain Dimensions 182.7 x 93 x 6.8 mm (7.19 x 3.66 x 0.27 in)
Weight 228 g (8.04 oz)
SIM Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
Layar Type LTPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors
Size 6.8 inches (~74.1% screen-to-body ratio)
Resolution 1080 x 1920 pixels (~326 ppi pixel density)
Multitouch Yes
Protection Corning Gorilla Glass 3
– Emotion UI
Dapur Pacu OS Android OS, v5.0.2 (Lollipop)
Chipset HiSilicon Kirin 935
CPU Quad-core 2.2 GHz Cortex-A53 & quad-core 1.5 GHz Cortex-A53
GPU Mali-T628 MP4
Penyimpanan Card Slot microSD, up to 64 GB (uses SIM 2 slot)
Internal 64 GB, 3 GB RAM
Kamera Primary 13 MP, 4160 x 3120 pixels, autofocus, optical image stabilization, dual-LED (dual tone) flash
Features Geo-tagging, touch focus, face/smile detection, panorama, HDR
Video 1080p@30fps
Secondary 5 MP
Suara Alert types Vibration; MP3, WAV ringtones
Loudspeaker Yes
3.5mm jack Yes
Konektivitas WLAN Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, dual-band, Wi-Fi Direct, DLNA, hotspot
Bluetooth v4.0, A2DP
GPS Yes, with A-GPS, GLONASS
NFC Yes
Radio TBC
USB microUSB v2.0, USB Host
Fitur Sensors Accelerometer, gyro, proximity, compass
Messaging SMS(threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM
Browser HTML5
Java No
Colors Luxurious Gold, Mystic Champagne, Titanium Grey
– XviD/MP4/H.264 player
– MP3/eAAC+/WAV/Flac player
– Document viewer
– Photo/video editor
Baterai Non-removable Li-Po 4360 mAh battery
Stand-by
Talk time

Harga Huawei P8 Max

Huawei P8 Max hanya tersedia dalam satu varian warna yakni Emas dan dijual dengan harga Rp. 7.500.000. Kabar baiknya, Anda dapat menggunakan kode kupon “P8MAX” untuk mendapatkan diskon sehingga Anda cukup membayar Rp. 7.150.000 saja untuk mendapatkan phablet canggih ini. P8 Max akan mulai dijual diseluruh dunia mulai 25 September 2015.

Di dalam dus Huawei P8 Max terdapat ponsel (1), charger (1), dan kabel USB (1).

Android LollipopARM Cortex-A53HisiliconMaliOcta CoreRAM 3GB harga huawei p8 maxhuawei p8 max hargaprocesor huawei p8 maxharga hp huawei ascend p8 maxhuawei p8 lite review ukspesifikasi huawei p8 maxharga hp huawei p8 maxhuawei p8 maxphablet lenovo p8lenovo p8 plus cinahp phablet thablet internal 512gb juli 2017hp lenovo p8 plusphablet dengan prosesor intel

Tentang Penulis

Netrix Ken

Netrix Ken
  • Profil Penulis:

Bekerja sebagai System Administrator dan Web Developer di AskNet Media dalam 5 tahun terakhir. Ia seseorang yang aktif di Internet, dan suka berbagi tips dan tutorial seputar dunia IT.

Baca Juga

  • Spesifikasi dan Harga Smartphone Mewah Huawei Ascend Mate 7

    Spesifikasi dan Harga Smartphone Mewah Huawei Ascend Mate 7

    11 Mei 2023 - 0 Komentar
  • Review Spesifikasi dan Harga Huawei G9 Plus Lengkap

    Review Spesifikasi dan Harga Huawei G9 Plus Lengkap

    16 Mei 2018 - 0 Komentar
  • Spesifikasi & Harga Huawei Honor 5X | Phablet Kelas Menegah Fitur Lengkap

    Spesifikasi & Harga Huawei Honor 5X | Phablet Kelas Menegah Fitur Lengkap

    13 Feb 2023 - 0 Komentar
  • Huawei MediaPad M2 - Tablet Unibodi Pertama Dengan Speaker Premium

    Huawei MediaPad M2 - Tablet Unibodi Pertama Dengan Speaker Premium

    14 Nov 2022 - 0 Komentar
  • Spesifikasi Huawei Y5 II, Dibekali Dual LED Flash Upgrade Canggih Lainnya

    Spesifikasi Huawei Y5 II, Dibekali Dual LED Flash Upgrade Canggih Lainnya

    16 Mei 2018 - 0 Komentar
  • Review Harga dan Spesifikasi Huawei Honor V8 Lengkap

    Review Harga dan Spesifikasi Huawei Honor V8 Lengkap

    21 Nov 2021 - 0 Komentar
  • Harga Huawei Mate 8 Terbaru Serta Spesifikasi Lengkap

    Harga Huawei Mate 8 Terbaru Serta Spesifikasi Lengkap

    25 Feb 2024 - 0 Komentar
  • Perbandingan Spesifikasi Huawei Nova & Nova Plus Terbaru

    Perbandingan Spesifikasi Huawei Nova & Nova Plus Terbaru

    28 Des 2022 - 0 Komentar
  • Huawei MediaPad M1: Tablet Android Quad Core Dengan Konektivitas LTE

    Huawei MediaPad M1: Tablet Android Quad Core Dengan Konektivitas LTE

    26 Sep 2023 - 0 Komentar
  • Harga Huawei Honor 3C dan Spesifikasi Lengkap

    Harga Huawei Honor 3C dan Spesifikasi Lengkap

    16 Mei 2018 - 0 Komentar

Pertanyaan & Diskusi

Kirim Komentar

© 2024Spesifikasi Harga. Hak cipta dilindungi.
Dibawah lisensi AskNet Media.