Oppo Mirror 3, Ponsel Mid-Range Dengan Spesifikasi Tinggi

Oleh Netrix Ken

Oppo Mirror 3 merupakan ponsel pintar generasi ketiga dari seri Mirror yang dihadirkan Oppo di Indonesia. Ponsel yang menyasar kelas menengah keatas ini memiliki spesifikasi yang tergolong tangguh dan premium sebanding dengan harganya yang cukup mahal. Selain dibekali dengan spesifikasi menawan, ponsel berbanderol sekitar 3.2 Juta Rupiah ini dilengkapi dengan berbagai fitur menarik seperti fitur rapid charging (mempersingkat wakti pengisian daya baterai) dan fitur Smart Remote Technology yang memungkinkan ponsel pintar ini dapat digunakan sebagai remote untuk berbagai jenis peralatan elektronik. Mengusung layar IPS berukuran 4.7 inchi dengan resolusi 720 x 1280 pixels, membuat tampilan layarnya menjadi jernih dan tajam serta cukup nyaman untuk dipandang dalam waktu yang cukup lama, namun sayangnya Oppo tidak membekali layarnya dengan lapisan pelindung Corning Gorilla Glass.

Oppo Mirror 3

Desain Oppo Mirror 3

Tetapi, kekurangan tersebut rasanya cukup dapat ditutupi dengan hadirnya sektor hardware yang bertenaga dan dapat membuat pengalaman mobile gaming anda menjadi menyenangkan, pasalnya ponsel ini telah dibekali dengan chipset generasi terbaru Quallcomm Snapdragon 410 64bit yang dikombinasikan dengan prosesor Quad Core berkecepatan 1.2 GHz, pengolah grafis Adreno 306, OS Android KitKat dan kapasitas RAM 1 GB. Dan, seperti biasanya Oppo selalu memberi perhatian lebih pada sektor kamera dari ponsel-ponsel besutannya, termasuk dengan Oppo Mirror 3 ini, sebab sektor kameranya terdiri dari kamera utama 8 MP dan kamera depan 5 MP yang lengkap dengan berbagai fitur menarik contohnya seperti teknologi Pure Image 2.0, Blue Light Filter dan Beautify 3.0.

Kelebihan Oppo Mirror 3:

  • Sektor hardware yang cukup mumpuni
  • Sudah menjalankan OS Android KitKat
  • Lengkap dengan berbagai fitur menarik

Kekurangan Oppo Mirror 3:

  • Layar tidak dilengkapi dengan lapisan pelindung Corning Gorilla Glass
  • Belum mendukung konektivitas LTE

Spesifikasi Oppo Mirror 3:

  • Dimensi Body dan Berat : 137 x 68 x 8.9 mm ; 125 g
  • Tampilan Layar : IPS LCD Capacitive Touchscreen berukuran 4.7 inchi dengan resolusi sebesar 720 x 1280 pixels dan kerapatan pixel -312 ppi
  • Chipset : Quallcomm Snapdragon 410 64bit
  • CPU : prosesor Quad Core berkecepatan 1.2 GHz
  • Sistem Operasi : OS Android KitKat
  • Kapasitas Memori RAM : 1 GB
  • Memori Internal : 8 GB yang nantinya dapat anda perluas dengan menggunakan microSD hingga batas maksimal mencapai 128 GB
  • Kamera Belakang : 8 MP 3264 x 2448 pixels, autofocus, LED flash, Geo-tagging, Video 1080p (1920×1080)
  • Kamera Depan : 5 MP
  • Konektivitas : HSDPA; HSUPA, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Wi-Fi hotspot, Bluetooth microUSB v2.0
  • Baterai : Li-Po 2000 mAh

Android KitKatMirrorQuad CoreRAM 1GB oppo mirror 3oppo mirror r819 corning glassoppo middle rangelapisan lcd oppo mirror 3oppo r819 sudah gorilasharga cassing oppo miror 3spesifikasi oppo mirror 3spesifikasi oppo miror 3hp oppo mirror 3harga glori glass oppo mirror 3generasi oppo mirrorgambar hp oppo mirror 3oppo miror 3 comoppo miror 3harga oppo miror 3

Tentang Penulis

Netrix Ken

Netrix Ken
  • Profil Penulis:

Bekerja sebagai System Administrator dan Web Developer di AskNet Media dalam 5 tahun terakhir. Ia seseorang yang aktif di Internet, dan suka berbagi tips dan tutorial seputar dunia IT.

Baca Juga

  • Mewahnya Spesifikasi Yang Ditawarkan Oppo Find Mirror R819

    Mewahnya Spesifikasi Yang Ditawarkan Oppo Find Mirror R819

    21 Mei 2022 - 0 Komentar
  • Oppo Neo 7 Diluncurkan di Indonesia, Inilah Kelebihan dan Kekurangannya

    Oppo Neo 7 Diluncurkan di Indonesia, Inilah Kelebihan dan Kekurangannya

    28 Agu 2022 - 1 Komentar
  • Review Keunggulan dan Kelemahan Oppo Find Way U7015

    Review Keunggulan dan Kelemahan Oppo Find Way U7015

    5 Des 2023 - 0 Komentar
  • Bocoran Harga dan Spesifikasi Oppo F1s - Selfie Expert

    Bocoran Harga dan Spesifikasi Oppo F1s - Selfie Expert

    29 Des 2021 - 0 Komentar
  • Bocoran Spesifikasi dan Harga OPPO F1 Plus #SelfieExpert

    Bocoran Spesifikasi dan Harga OPPO F1 Plus #SelfieExpert

    30 Agu 2023 - 0 Komentar
  • Harga dan Spesifikasi Oppo Find 7 Terbaru

    Harga dan Spesifikasi Oppo Find 7 Terbaru

    2 Jul 2022 - 2 Komentar
  • Oppo Find Muse: Review, Harga, dan Spesifikasi Lengkap

    Oppo Find Muse: Review, Harga, dan Spesifikasi Lengkap

    31 Agu 2023 - 0 Komentar
  • Bocoran Spesifikasi OPPO R7s Plus Dengan Layar dan RAM Besar

    Bocoran Spesifikasi OPPO R7s Plus Dengan Layar dan RAM Besar

    1 Des 2023 - 0 Komentar
  • Spesifikasi dan Harga Kamera Panasonic Lumix DMC-G5

    Spesifikasi dan Harga Kamera Panasonic Lumix DMC-G5

    1 Sep 2023 - 0 Komentar
  • Review Harga dan Spesifikasi Oppo A37 (#SelfieExpert)

    Review Harga dan Spesifikasi Oppo A37 (#SelfieExpert)

    16 Mei 2018 - 0 Komentar

Pertanyaan & Diskusi

Kirim Komentar

2 Komentar ke "Oppo Mirror 3, Ponsel Mid-Range Dengan Spesifikasi Tinggi"

  1. Rivo berkata:

    Baterai dan spesifikasi smartphone lainnya tidak sebagus itu tapi apa yang bikin dia dibandrol dengan harga yang cukup mahal ya?

© 2024Spesifikasi Harga. Hak cipta dilindungi.
Dibawah lisensi AskNet Media.